Menu Utama

Thursday, May 19, 2011

Kafilah-kafilah Cilik


Bocah-bocah dengan baju yang lusuh dan kumal, warna bajunya pun sudah tidak jelas karena terpapar debu&terik matahari, tengah berkumpul di perempatan jalan
Ketika lampu merah menyala, mereka berlarian memburu kendaraan-kendaraan yang berhenti
Lampu merah bagi mereka adalah ladang penghasilan, alat musik seadanya adalah cangkul untuk memperoleh beberapa keping uang logam, suara mereka yang parau adalah salah satu berkah Allah yang bisa mereka gunakan untuk mengais rezeki
Kedua putriku tertegun, mata mereka yang bening menatap lekat-lekat teman-teman sebayanya itu
Entah apa yang ada di pikiran mereka, segera kujelaskan semampuku
"teman-temanmu sedang mencari uang untuk jajan, jika kalian biasa memintanya pada ibu, teman-temanmu harus mencari sendiri karena orangtuanya tidak mampu memberi mereka uang jajan..."
Lalu bibir-bibir mungil putriku berucap panjang..ooo..dengan mata yang tidak beranjak dari pemandangan yang ada di hadapannya
Ku harap penjelasanku yang singkat cukup memberi makna kepada mereka
Makna yang akan membekali hidup mereka ke depannya


Bahwa untuk mendapatkan apa yang diinginkan itu membutuhkan perjuangan dan pengorbanan
Jika putriku lebih besar lagi akan kuberikan penjelasan lagi, Ibu tidak akan meminta mereka seperti bocah-bocah jalanan itu mencari uang untuk bekal mereka jajan, tetapi ibu ingin mereka mempunyai kekuatan bocah-bocah itu untuk berjuang dalam hidupnya.
Kekuatan yang akan membuat mereka tegar menghadapi cobaan
Kekuatan yang akan membuat mereka berani menghadapi tantangan
Kekuatan yang akan menepis mereka dari sifat mudah menyerah dan lemah
Walaupun ada cerita tentang anak jalanan, pengemis dan gelandangan palsu yang ternyata di desa tempat mereka berasal mereka adalah orang kaya..(wallahu alam)...tetapi semoga pemandangan yang menarik perhatian putriku saat itu bisa memberi pelajaran berarti dalam ingatannya.
Pelajaran betapa kafilah-kafilah cilik itu berjuang demi hidupnya, dirinya dan keluarganya...
Agar anak-anakku pun tidak akan menyerah dan kalah dalam hidupnya kelak

Related Post:

0 komentar:

Post a Comment